Tuesday, June 24, 2014

Revolusi Cinta Mahasiswa. Agar Hati Tak Salah Memilih

Pembicara: Jauhar Al Zanki

cinta. satu kata penuh makna. menimbulkan keindahan dan bisa juga menumpulkan akal sehat.
ada banyak definisi dari cinta
definisi cinta dari al mahabah yang pertama ialah mengutamakan. seseorang yang sedang jatuh cinta akan mengutamakan demi orang yang dicintainya. lalu sering menyebut namanya, bergetar hatinya bila mendengar nama seseorang yang dicintainya. merindukannya, dan masih banyak lagi.
jatuh cinta dalam agama islam tidak apa-apa, tergantung bagaimana menghadapinya.
tidak ada kata "pacaran sehat", yang sehat hanyalah olahraga -_-
tidak ada pula kata "pacaran islami" yang mungkin didescribe seperti ini; solat berjamaah, datang ke acara pengajian, nonton marawis. yang nmanya pacaran tetaplah harooommm, tidak di izinkan dalam islam, LDR sekalipun, yang ibaratnya jarang bertemu.
mengapa pacaran haram? karena kalau sudah jatuh cinta, katakan saja. langsung lamar.
di dalam al-quran Allah telah bilang "wanita baik-baik akan mendapatkan lelaki baik-baik" "lelaki baik-baik akan mendapatkan wanita baik-baik" "wanita tidak baik akan mendapatkan lelaki yang tidak baik" "lelaki tidak baik akan mendapatkan wanita yang tidak baik" sebanyak 4 kali Allah berkata seperti itu, padahal dengan berkata sekalipun cukup, kita sudah mengerti maksudnya. "wanita baik-baik akan mendapatkan lelaki baik-baik" cukup. tetapi Allah mengulang-ngulang yang artinya sama. bearti Allah telah menjanjikan. lalu untuk apa pacaran? jodoh sudah di atur Allah.
tertarik dengan lawan jenis adalah normal. yang tidak normal adalah tertarik dengan lawann jenis, apalagi tertarik dengan lawan jenis hewan. tertarik dengan kambing betina mungkin -_-
jaga perasaan cinta sampai hingga tiba saatnya. akan indah pada waktunya.
mengukur kecintaan jangan hanya pada tampang. penilaian kecantikan atau ketampanan seseorang akan berbeda-beda. miss negro, yang sudah pasti tercantik di negaranya, apa menurut kamu cantik? parameter orang berbeda-beda. maka dari itu mengukur kecintaan haruslah berdasarkan keimanan.
ketika kita sedang jatuh cinta sebaiknya tidak diumbar-umbar. harus dirahasiakan. tidak boleh mengungkapkan cinta kalau hanya untuk sekedar main-main, tidak untuk hubungan serius. menahan diri dulu, perbaiki diri dulu, yang di sana juga sedang memperbaiki diri.
lalu bagimana manajemen cinta? isilah dengan kesibukan-kesibukan. tidak usah pacar-pacaraaaaan. kalau ada hp baru atau bekas, kamu pilih yang mana? hp baru, kan? sama seperti cinta. kalau sudah pacaran, sama saja seperti hp second. kamu mau dapet yang bekas? atau kamu mau jadi barang bekas?
ditolak cinta haruslah bersyukur, itu yang terbaik dari Allah. Allah akan memberikan yang terbaik untuk umatnya. kalau sekarang dalam dalam status berpacaran, udah putusin aja. Allah sudah menyiapkan pasangan yang terbaik untuk setiap umatnya. apa yang kita dapat adalah apa yang kita lakukan. jadi kalau kamu sudah melakukan yang terbaik, pasangan kamu juga pasti yang terbaik.
tahapan-tahapan cinta:
ta'aruf= perkenalan, ta'aruf di lakukan agar tidak menyesal di kemudian hari. jarak ta'aruf juga tidak lama. seminggu.
hit'bah= bertunangan, mengikat untuk menuju pelaminan.
waktu dari hit'bah ke pelaminan tidak boleh terlalu lama. misalnya setahun. jika menikahnya masih lama, lebih baik dititipkan saja ke Allah. tidak ada tempat penitipan jodoh paling aman selain Allah.
baca dan pelajari tentang pernikahan dari sekarang. sang pembicara sudah mulai membaca dan mempelajari tentang pernikan sejak kelas 2 SMA, kini telah menikah, dan di rasa masih kurang. jangan h-sebulan baru membaca tentang pernikahan. pahami betul tentang ilmu pernikahan. karena sekali dalam seumur hidup. jangan sampai gagal.

itu aja sih yang gue tangkap dari talkshow bedah buku kemarin. jadi intinya yaaa engga boleh pacaran ahaha hidup jombs! :p

No comments:

Post a Comment